Minggu, Agustus 30, 2009

Arsenal Tak Pantas Kalah

Partai big match yang berlangsung di Old Trafford mempertemukan Manchester United kontra Arsenal berakhir kemenangan bagi tuan rumah. MU menang tipis 2-1. Namun sebenarnya secara keseluruhan Arsenal tak harus takluk dalam pertandingan tersebut.
Bertanding dihadapan 75.095 penonton yang memadati stadion, Arsenal sebenarnya mampu mengimbangi permainan tuan rumah. Terbukti Arsenal mampu unggul lebih dulu lewat tendangan keras Andrey Arshavin dari luar kotak pinalti di menit 40. The gunner pun mampu membungkam Old Trafford hingga babak pertama dengan keunggulan 1-0.
Di babak kedua tak ada perubahan berarti di kedua tim. Tapi MU diuntungkan oleh pelanggaran penjaga gawang Arsenal, Manuel Almunia terhadap Wayne Rooney yang berbuah tendangan pinalty. Rooney yang mengeksekusi, sukses menyamakan kedudukan 1-1. Akhirnya malapetaka bagi tim tamu datang di menit 64, Abou Diaby salah mengantisipasi tendangan kearah gawang dan masuk ke gawang sendiri. Ketinggalan 2-1 Arsenal berusaha menyeimbangkan kedudukan, namun usaha terakhir Robin van Persie yang membobol gawang Ben Foster dianulir wasit karena offside. Skor tak berubah untuk kemenangan MU, kekalahan pertama Arsenal musim ini.

---------------------
Sent using a Sony Ericsson mobile phone

Tidak ada komentar: