Selasa, April 28, 2009

Persik Lumat Persela

Persik Kediri bermain gemilang di kandang sendiri Stadion Brawijaya, dengan menumbangkan tamunya, sesama tim Jawa Timur, Persela Lamongan. Persik menghujamkan dua gol di babak pertama dan menambah dua gol lagi di babak kedua. Persela hanya bisa membalas satu gol, itu pun karena bunuh diri pemain di babak kedua.
Yongki Aribowo mencetak gol pertama Persik di menit 33 setelah menerima umpan sundulan dari Saktiawan Sinaga. Bola pantulan ditendang salto yang mengecoh penjaga gawang Persela. Persik menambah gol sebelum babak pertama berakhir. Sodoran Khusnul Yuli langsung ditendang Saktiawan ke tiang jauh gawang Persela tanpa bisa diselamatkan Faizal Mubarok, kiper Persela.
Di babak kedua terobosan Saktiawan dari sisi kanan terpaksa dijatuhkan bek Persela, Fabiano, hadiah pinalti buat Persik. Ronald Fagundez membuat Persik unggul 3-0. Persik lengah setelah unggul jauh. Umpan menyilang dari sisi kanan Persik gagal diantisipasi dengan baik oleh Ahmad Kurniawan, bola dibuang Mahyadi Panggabean tetapi karena terkena kaki pemain Persela, bola malah masuk ke gawang sendiri. Kedudukan 3-1 tidak bertahan lama. Menit 80 Saktiawan kembali menjebol gawang Persela. Dari sebuah lemparan kedalam, bola yang diperebutkan di kotak pinalti melambung ketengah dan disundul Saktiawan. Meski punya banyak peluang diciptakan Persik kedudukan 4-1 tidak berubah hingga pertandingan berakhir. Persik bahkan sempat ganti penjaga gawang, AK diganti Hamka Hamzah setelah AK cidera tangan padahal pergantian pemain sudah habis. Namun sampai pertandingan usai Hamka tak kebobolan.

---------------------
Sent using a Sony Ericsson mobile phone

Minggu, April 26, 2009

KEBUN TEBU JUGA BISA INDAH

Tak menyangka kalau tanaman tebu bisa menampakkan keindahannya. Pas kemarin sore pergi ke Goa Selomangleng lewat jalan masuk Brigade Infantri, melewati kebun tebu dibawah bukit. Kebetulan tanaman penghasil gula ini sedang berbunga. Berbentuk menjulang putih persis gula-gula. Sayangnya hanya bisa melihat dari atarp bukit. Namun begitu sudah terlihat betapa indahnya mereka.
Seperti pantun dibawah ini,
Mangan lombok rasane pedhes
Udane banter jenenge deres
Awak adhem panas rasane nggreges
Yen kembang tebu yo arane gleges
...


---------------------
Sent using a Sony Ericsson mobile phone

Sabtu, April 25, 2009

AMI AWARD KE-12 2009

Anugerah Musik Indonesia (AMI) Award ke-12, kemarin malam. Sederet penyanyi anak-anak, penyanyi pop, dangdut, solo dan kolaborasi, menggukir prestasi lewat karya-karya yang mereka buat.
Berikut daftar pemenang penganugerahan AMI Award:
Idola Cilik
Lagu Idola Cilik (All Artist)
Lagu Pop Terbaik
Laskar Pelangi (Nidji)
Pendatang baru terbaik
The Changcuters
Album pop terbaik
(P.U.S.P.A) ST 12
Lifetime Achivement
God Bless
Artis Solo Wanita/Pria/Duo/Dangdut Terbaik
Ridho Irama dan Sonet 2 Band lagu menunggu
RBT
Ungu (Dengan Nafasmu)
Artis Solo Wanita
Agnes Monica
Artis Solo/Duo/Kolaborasi/Grup Rock terbaik
Kotak
(Karya Produksi) Terbaik Laskar Pelangi- Nidji
Karya Produksi World Music Instrumental Terbaik
Clarissa Tamara Lagu Aku Cinta
Karya produksi Keroncong terbaik
Gesang (Sebelum aku mati)
Dangdut melayu terbaik
Iis Dahlia (Janji hati)
Artis solo wanita/pria/duo/grup dangdut terbaik
Liza Natalia (Pasukan joged)
Lagu berbahasa daerah terbaik
Koko Thole (Gandrung)
Karya Kolaborasi terbaik
Dewiq feat Ipank (Be Te)
Album Jazz terbaik
Its Time (Tohpati)
Artis Solo Pria terbaik
Afgan (Terima kasih cinta)
Album rock terbaik
Kotak Kedua (Kotak)
Duo/Kolaborasi/Grup terbaik
Kerispatih (Demi Cinta)
Produser rekaman terbaik
The Special one (Yovie W & Jan Djuhana, Sony BMG). Karya R & B terbaik
Tompi (Sedari dulu)
Karya dance/electronic terbaik lewat lagu
'Selamat Malam' Pongky Jikustik.

---------------------
Sent using a Sony Ericsson mobile phone

Selasa, April 21, 2009

MEMPERINGATI HARI KARTINI

Dulu, Kartini dengan surat-suratnya dan tulisannya yang dibukukan dalam Habis Gelap Terbitlah Terang menunjukkan bahwa perempuan harus setara, emansipasi namanya. Terutama adalah soal pendidikan, perempuan harus bisa mendapatkan pendidikan sama dengan yang diperoleh laki-laki. Maksudnya adalah dengan perempuan yang cerdas, perempuan tidak hanya menjadi pelengkap laki-laki dalam arti hanya berada dibawah laki-laki.
Bagaimana dimasa sekarang? Ternyata emansipasi telah berkembang tak hanya pendidikan, tetapi pekerjaan dan bidang kehidupan lainnya. Sekarang sedikit demi sedikit perempuan mengambil alih supremasi laki-laki. Tapi apakah seperti itu emansipasi?
Emansipasi tidak serta merta membuat perempuan dan laki-laki setara. Karena memang keduanya diciptakan berbeda. Namun diakuinya perbedaan dan membuka peluang yang sama dalam hidup mungkin itu lebih berarti. Disadari atau tidak, perempuan dituntuk lebih cerdas dan tahu akan dirinya sehingga tidak kalah atau mengalah dari laki-laki.

---------------------
Sent using a Sony Ericsson mobile phone

Kamis, April 16, 2009

SIAPA TEMAN SEJATIMU?

Who is your real friend?

This test really works...!
If you don't believe it, just try this experiment.
Put your dog and your girlfriend/boyfriend in the boot of the car for an hour.

When you open the boot, which one is really happy to see you?
Thats your real friend!!!
Firstly, you must understand about love before do this experiment.
Good luck!


---------------------
Sent using a Sony Ericsson mobile phone

CR7 LOLOSKAN MU

Pemain terbaik dunia, Christiano Ronaldo, membuktikan diri pantas menyandang gelar tersebut dalam perempat final Liga Champions. Semalam CR7, memperlihatkannya dihadapan bangsanya sendiri saat Manchester United berhadapan dengan FC Porto di kandangnya. Ronaldo menjadi juru selamat MU dengan tendangan rudal spektakulernya.
Gol satu-satunya diawal pertandingan tersebut mengantarkan MU melaju ke babak semifinal Liga Champions. The Red Devils akan menjalani Duel Derby Inggris melawan Arsenal.

---------------------
Sent using a Sony Ericsson mobile phone

Minggu, April 12, 2009

MET ULTAH BUAT AGUNG

Wah lama tak jumpa jadi tak ingat kalau teman sedang berulang tahun. Buat Agung April Rianto, selamat ulang tahun ke-17 tanggal 9 April kemarin. Mending telat daripada tidak sama sekali. Sebagai teman kudo'akan semoga panjang umur, tambah pintar dan tambah jagoan aja.
Sudah 17 berarti sudah gede, bisa nyontreng pemilu, jadi mesti semakin dewasa. Karena jerawat sudah semakin banyak, segera cari pacar lagi, asal cewek yang baik-baik.
Oke bro, met sweet seventeen. Ditunggu traktirannya.

---------------------
Sent using a Sony Ericsson mobile phone

Senin, April 06, 2009

HATI-HATI BERKENDARA

Hal biasa darah muda mudah bergolak dan bergelora. Mudah terpicu dan dipicu hal yang tak penting untuk dibuktikan. Ngebut adalah salah satu pelampiasan. Tapi kalau sampai membuat tubuh dipekmak dokter dengan tiga jahitan, dan injured selama seminggu siapa mau?
Safety riding mestinya sudah menjadi bagian diri saat berada diatas kendaraan. Karena jalanan bukan lintasan, bukan hanya milik kita dan bukan hanya kita yang melintas. Apalagi ditambah faktor cuaca hujan dan jalanan di Indonesia khususnya Nganjuk yang banyak bergelombang dan berlubang disana-sini.
Motor cepat dan teknik berkendara macam Rossi pun bisa mendelosor jika memacu motornya disini. Belum lagi pemahaman yang rendah dari masyarakat akan pentingnya mematuhi peraturan lalu-lintas.
So, hati-hati saja dijalan. Kecelakaan pilih-pilih siapa yang akan menjadi korban berikutnya. Sayangi tubuh dan nyawamu!

---------------------
Sent using a Sony Ericsson mobile phone